Apresiasi terhadap diri sendiri atau sering disebut sebagai “self reward” saat ini menjadi salah satu hal penting yang kadang terlupakan oleh sebagian dari kita.
Apresiasi terhadap pencapaian yang sudah anda dapatkan, menurut penelitian terakhir menjadi sangat penting mengingat dapat secara efektif menghilangkan stress setelah melalui berbagai tekanan baik di tempat kerja maupun aktivitas sehari-hari. Selain itu, dengan mengapresiasi diri sendiri, anda dapat lebih berpikir positif akan segala hal dan hal ini terbukti dapat meningkatkan produktivitas.
Apresiasi diri bentuknya dapat bermacam-macam, mulai dari membeli barang-barang yang kita inginkan, menikmati liburan ke tempat yang belum pernah kita kunjungi dan lainnya. Anthony Yoshoa, selaku Manager Branding & Digital Marketing dari Yamaha Surya Putra Motor misalnya, mengapresiasi diri dengan memilih Yamaha XSR sebagai kendaraan sehari-harinya karena hobi touring dan kecintaannya terhadap motor klasik.
Dengan hadirnya warna dua warna baru yaitu Matte Dark Blue dan Edisi World Grand Prix 60th Anniversary menjadikan Yamaha XSR pilihan terbaik bagi anda pencinta motor klasik.